Senin, 05 Agustus 2019

Berkendara Saat Hamil? Kenapa Tidak? Yuk, Perhatikan 5 Hal Penting Ini!


sumber: www.youmotorcycle.com

"Bawa motornya jangan kencang-kencang, pelan-pelan aja! Kasian yang di perut..."

Hayoo, ada yang pernah dapat pesan cinta seperti itu saat hamil? Pasti ada, dong. Apalagi kalau ibu hamilnya seorang rider sejati, yang ngga bisa lihat speedometer di bawah angka 100. Boro-boro mau nyetir pelan, lihat odong-odong di depan mata aja sudah di klakson habis-habisan. Wkwkwkk...

(Tapi, yah gitu...walopun seorang rider sejati, tetap saja, pasang lampu sen kiri, tapi malah belok kanan..huhuuu. Emak-emak, gitu lho. :) )




Moms, benar gak sih, kalau masa hamil adalah masa yang rawan? Kondisi hamil memang seringkali membuat kita atau orang sekitar menjadi takut jika si ibu hamil berkendara. Belum lagi munculnya larangan untuk bepergian dari keluarga terdekat. Tidak boleh beginilah, tidak boleh ke sanalah. 

Hmm, stay calm, please! Masa hamil adalah masa yang indah. Indah bila kita menikmati setiap hal selama kehamilan dengan tenang dan penuh sukacita. So, kehamilan yang tadinya kita anggap rawan, bisa berubah menjadi aman dan nyaman.

Pada dasarnya, ibu hamil boleh saja berkendara. Seperti yang lainnya, berkendara tetap boleh dilakukan asalkan sudah memahami hal-hal yang berkaitan dengan safety riding. 

Nah, agar berkendara saat hamil bisa dilakukan dengan lancar, 5 hal penting dibawah ini wajib menjadi perhatian para ibu hamil. 

1. Pilihlah jalan yang rata dan tidak berlubang. Jalan yang berlubang tentu saja berpeluang menghasilkan guncangan saat berkendara. Guncangan ini akan mempengaruhi keadaan janin di dalam kandungan. So, sebisa mungkin dihindari, ya.

2. Gunakan pakaian yang nyaman dan longgar saat berkendara. Pakaian yang ketat akan membuat kita merasa sesak dan sulit bergerak. Keterbatasan ruang gerak ini akan menimbulkan gangguan saat berkendara. Selain itu, rasa sesak dapat menyebabkan aliran oksigen menjadi terganggu. Padahal, oksigen sangat perlu untuk ibu hamil. Jadi, usahakan agar supply oksigen dalam tubuh tercukupi.

3. Hamil muda, warning! Hamil tua, take a rest! Perubahan hormon yang terjadi diawal kehamilan dapat menyebabkan mual muntah, bahkan pusing.  Bahkan ada yang pingsan. Sebaliknya, saat hamil tua, kita akan menjadi cepat lelah. Perut semakin membesar dan kaki menjadi bengkak. Nah, dimasa ini, aktivitas berkendara sebaiknya dikurangi dulu. Karena bisa saja saat berkendara kondisi mual muntah semakin kuat dan justru menggangu. So, ibu hamil bisa berkendara kembali saat kondisi tubuh sudah terasa lebih segar dan kuat.

4. Jangan jauh-jauh, yang dekat saja. Terlalu lama duduk saat berkendara ternyata tidak baik untuk ibu hamil. Hal ini bisa mengakibatkan peredaran darah jadi tidak lancar. Jika perjalanan yang ditempuh cukup jauh, angkutan umum bisa menjadi pilihan. Atau kita bisa meminta bantuan orang lain untuk mengemudi.

5. Ada flek darah? Segera beristirahat! Keluarnya flek darah dapat diartikan adanya sesuatu yang tidak beres terjadi pada kehamilan. Disadari atau tidak, kontraksi bisa saja muncul akibat aktivitas yang padat atau adanya tekanan. Bahkan juga bisa disebabkan karena adanya guncangan. Selama berkendara, kita diharuskan untuk fokus. Pikiranpun menjadi lelah, dan kondisi ini bisa menyebabkan terjadi hal-hal yang tidak diingainkan pada kehamilan. Maka segeralah beristirahat!

Bagaimana, nih, para ibu hamil yang sehari-harinya memang nyupir sendiri, apakah sudah memperhatikan 5 hal penting di atas?



5 komentar:

  1. naik motor pas hamil gpp sih menurutku ya harus ati2 aja, asal tidak jauh2 spt kt mbak.

    BalasHapus
  2. Agak ngeri-ngeri sedap juga ya kalo lihat bumil naik sepeda motor. Thks buat tips2 nya

    BalasHapus
  3. Maappp... aku suka ngilu kalau lihat perempuan hamil naik motor, apalagi ngebut. Kalau dekat-dekat aja sih gpp ya, kalau rada jauh, mendingan dipikir-pikir dulu yaaa.... Thanks for sharing yaaa

    BalasHapus
  4. Kalau saya waktu hamil nggak berani bawa motor sendiri, mbak. Kalau bawa mobil masih sesekali, saya kasih sanggah bantal kecil di tempat duduk dan sebisa mungkin menghindari lubang atau gundukan. Asal hati-hati insyaAllah aman 😁.

    BalasHapus
  5. Terimakasih sudah berbagi infonya, semoga sukses selalu,.

    BalasHapus

Halo teman...masih adakah yang kalap cari hand sanitizer ke sana kemari? *** Seperti yang kita ketahui, akhir-akhir ini hand sani...